
UPMKNews - Mengisi kegiatan KKN di Desa Sumurwiru Kecamatan Cibeureum dengan kegiatan parenting dan pemertahanan bahasa daerah pada hari sabtu, 16 Juli 2022 yang dilaksanakan pada masyarakat Desa Sumurwiru Kecamatan Cibeureum Kabupaten Kuningan.
Kegiatan KKN ini terdiri dari beberapa kegiatan, salah satu kegiatannya yaitu adalah kegiatan parenting dan pemertahanan bahasa ibu yang di isi oleh Ibu Ratnawati, M.Pd dan Ibu Nika Cahyati, M.Pd di Aula Balai Desa Sumurwiru Kecamatan Cibeureum.
Kegiatan pemertahanan bahasa ibu merupakan bahasa yang digunakan dari semenjak masa pranatal anak, atau ketika masa kehamilan, bahasa ibu merupakan bahasa yang pertama kali dipelajari oleh seseorang sejak kecil secara alamiah dan menjadi dasar sarana komunikasi serta pemahaman terhadap lingkungannya, kegiatan ini merupakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat desa sumurwiru kecamatan cibeureum kabupaten Kuningan, dengan memperkenalkan pentingnya pemertahanan bahasa ibu dan bagaimana penerapan pola asuh pada anak diharapkan agar kegiatan ini dalam memperikan inspirasi bagi masyarakat setempat untuk mengembangkan pengetahuannya mengenai pola asuh..
“Saya selaku ketua panitia berharap kegiatan seminar parenting ini dapat menambah wawasan bagi masyarakat, khususnya masyarakat desa Sumurwiru mengenai pentingnya pemertahanan bahasa ibu dan pentingnya pola asuh sejak dini, saya juga memohon kepada berbagai pihak untuk mendukung terselenggaranya kegiatan ini” ujar Wawat sebagai ketua pelaksana
Pemahaman masyarakat mengenai pendidikan anak harus selalu di update atau diperbaharui seiring dengan perkembangan peningkatan pengetahuan masyarat.
“Sudah saatnya masyarakat meningkatkan pengetahuan mengenai pendidikan anak, sehingga keilmuannya semakin bertambah, dan peningkatan perkembangan anak akan semakin baik” ujar Nika sebagai pemateri.
Pentingnya kegiatan ini, guna menanamkan pengetahuan pada masyarakat mengenai pentingnya pendidikan pada usia dini dan pemertahanan bahasa ibu, dimana masyarakat desa sumurwiru diberikan wawasan mengenai pentingnya mengenal karakteristik anak sejak dini dan pentingnya pemertahanan bahasa daerah.
Berbahasa ibu menjadi penting sebagai pondasi seseorang mempelajari bahasa lain. Lancar bahasa ibu bermanfaat bagi anak dalam beberapa hal. Bahasa ibu menghubungkan anak dengan budayanya, menjamin perkembangan kognitif yang meningkat, mendukung pembelajaran bahasa lain.
Pengenalan karakteristik anak dimaksudkan untuk meningkatkan perkembangan otak anak, sehingga anak dapat berkembang di masa golden age. Anak usia 0-8 tahun merupakan masa perkembangan otak anak, sehingga penting sekali menanamkan pengetahuan kepada para orangtua atau masyarakat umum mengenai pentingnya pendidikan pada anak usia dini. Memberikan pemahaman agar tidak menyerahkan sepenuhnya pendidikan pada sekolah, karena peran orangtua juga sangat penting dalam mensukseskan perkembangan otak anak, bekerjasama anatara orangtua dan guru merupakan hal yang penting dilakukan, saling mendukung dalam mencerdaskan generasi bangsa.
“Kegiatan ini bermanfaat bagi masyarakat, sehingga dapat menaambah pengetahuan mengenai pendidikan anak usia dini, dan pentingnya penggunaan bahasa ibu” menurut salah satu orangtua yang mengikuti seminar parenting. Panitia juga berharap bahwa kegiatan PKM ini dapat memberikan manfaat bagi seluruh masyarakat, dan kedepannya dapat dilakukan kembali di setiap desa.