Kuningan, UPMKNews -- Desa Rambatan, Kecamatan Ciniru melangsungkan kegiatan "Muslimatan" dalam rangka memupuk semangat kebersamaan dan keimanan menyatukan warga se-Kecamatan Ciniru dalam kebahagiaan. Kegiatan ini bertempat di Masjid Al-Hikmah.

Acara yang dihadiri oleh seluruh masyarakat dari 9 Desa se-Kecamatan Ciniru ini berhasil menciptakan momen berharga untuk mempererat tali silaturahmi dan mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Pagi hari pukul 07:30 WIB suasana di Masjid Al-Hikmah mulai ramai dengan kedatangan warga dari se-kecamatan Ciniru yang bersemangat untuk mengikuti acara Muslimatan tersebut.

Tak hanya hadir warga muslim dewasa, para pemuda dan remaja masjid pun turut meramaikan suasana dengan semangat juang yang tinggi.

Acara Muslimatan dimulai dengan pembukaan oleh Kesra Desa Rambatan (Bapak Iyan), yang membacakan ayat-ayat suci Al-Quran dengan tartil dan khusyuk.

Acara inti Muslimatan dimeriahkan oleh penampilan paduan suara dari remaja masjid setempat. Mereka menyuguhkan lagu Indonesia Raya dan lagu-lagu Islami.

Dilanjut, sambutan dari Kepala Desa Rambatan (Bapak Adis), dalam sambutannya, beliau mengungkapkan rasa syukur atas kesempatan dapat berkumpul dalam acara yang berarti ini. Lebih dari itu, beliau juga menekankan pentingnya nilai-nilai persaudaraan, gotong royong, dan saling menghargai di tengah-tengah perbedaan yang ada.

Selanjutnya beberapa sambutan dari: Ibu Ketua Muslimat NU Kecamatan Ciniru (Ibu Yayat), Camat Ciniru (Bapak Rahman, S.Pd., M.M, Ketua MWC (Majelis Wakil Cabang) NU Kecamatan Ciniru (Ust. Nasron), anggota Muslimatan Bidang Kesehatan dan Kabag Kesra.

Dalam sambutannya, mereka mengungkapkan rasa syukur atas kesempatan dapat berkumpul dalam acara ini yang dapat meningkatkan keimanan kita semua. Mereka berpesan agar acara muslimatan ini selamanya dilaksanakan dan yang belum melaksanakan agar secepatnya melaksanakan, agar selalu bersyukur kepada Allah SWT karena kita lahir dibumi pertanian yang sangat berlimpah, sehingga kita bisa merasakan kenikmatan dari hasil pertanian yang kita tanam. Dan juga menjaga kesehatan terutama dalam pencegahan penyakit kusta atau lepra.

Setelah sambutan-sambutan, dilanjutkan dengan acara santunan anak yatim yang diambil dari anak-anak yatim piatu yang berjumlah sebanyak 10 orang dari Desa Rambatan.

Ketua Muslimat Kecamatan Ciniru berharap tahun pertemuan yang akan datang para donatur berdatangan tersentuh hatinya agar bisa menyumbangkan sedikit hartanya, sehingga kita dapat memperbanyak lagi undangan santunan anak yatim pada acara muslimatan seperti ini.

Acara puncak diisi dengan ceramah yang disampaikan oleh Ustadz Hilman. Dalam ceramahnya, Ustadz Hilman mengajak seluruh hadirin untuk senantiasa berpegang teguh pada ajaran agama Islam dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Ia juga menyinggung pentingnya menjaga kesehatan, mengolah sampah dengan baik, menjaga akhlak yang mulia, memperbanyak amal ibadah, serta merangkul kasih sayang sesama muslim. Acara ditutup dengan pembacaan doa bersama yang dipimpin  oleh Ustadz Haris.

Acara Muslimatan ini sukses digelar dengan lancar dan tertib, berkat kerjasama dan partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat Desa Rambatan dan sedikit bantuan dari Mahasiswa KKN STKIP Muhammadiyah Kuningan.

Penulis: Muhammad Irpan Mahasiswa STKIP Muhammadiyah Kuningan Prodi PTIK Semester 7

Editor: DIR